Rabu, 25 September 2013

TAUHID ASMA DAN SIFAT.

Tauhid asma dan sifat itu adalah beriman kepada setiap nama dan sifat Allah yang ada di dalam Al Qur'an dan Hadits-hadits yang sahih.  Allah menyifatkan dirinya atau yang disifatkan oleh Rasul-Nya menurut hakikatnya.

Nama-nama Allah itu sangat banyak diantaranya Y.M.Pengasih ( Ar Rahman ) ; Y.M.Penyayang ( Ar Rahim ) ; Y.M.Mendengar ( As Sami' ) : Y.M.Melihat ( Al Bashir ) ; Y.M.Perkasa ( Al Aziz )  ; Y.M Bijaksana ( Al Hakim ) dan masih banyak lagi

Allah swt berfirman di dalam Al Qur'an surat Asy Syura ayat 11 yang berbunyi sebagai berikut , " laisa kamitslihii syai un wa huwas samii'ul bashiiru "  yang artinya , " Tidak ada sesuatupun yang serupa dengan Dia, dan Dia lah Yang Maha Mendengar lagi Maha Melihat "

Melalui ayat ini Allah menegaskan bahwa :

1. Dia yang paling segala-galanya, tidak ada yang mampu menyamainya dan tidak ada yang mampu menandinginya,

2. Dia Maha Mendengar artinya apapun yang dibicarakan oleh para hamba-Nya didengar-Nya, apalagi yang diucapkan, yang baru niat dalam hati saja Dia tahu.

3. Dia Maha Melihat apapun yang dilakukan oleh para hamba-Nya, dan penglihatan Allah itu tidak bisa disamakan dengan penglihatan manusia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar