Assalamu’alaikum
warahmatullaahi wabarakaatuh .
Bismillaahirrahmmaanirrahiim.
Wahai
saudaraku sudah tahukan iman yang benar itu seperti apa ?
Iman yang benar mempunyai ciri tersendiri dan diakui oleh al Qur'an.
Ia
tertegun dan terharu tatkala nama Allah disebut ...
dan
bahkan ia terdorong ingin meluap-kan kegembiraan
dan
kerinduannya dengan menjerit seraya bersujud dan menangis.
Bergetar
hatinya dan bertambahlah imannya.
Ia
begitu kokoh dan mantap dalam setiap langkahnya
karena
keihsanan bersama dengan Allah yang selalu menjaga.
Ia
akan selalu berbisik kedalam lubuk hatinya tatkala
menghadapi
persoalan dan kesulitan didunia,
karena
disitulah Allah meletakkan ilham
sebagai
pegangan untuk menentukan sikap.
Sehingga
kaum beriman akan selalu terjaga
dalam
hidayah dan bimbingan Allah Swt.
Firman
Allah Swt di dalam QS At Thagaabun [ 64 ] : 11
Yang
artinya adalah
"Suatu musibah tidak
akan menimpa seseorang kecuali atas izin Allah.
Dan barang siapa yang beriman
kepada Allah,
tentu Dia akan menunjuki
"hatinya".
Dan Tuhan Maha Mengetahui
segala-galanya"
Dan
Allah swt berfirman di dalam QS Al Mujaadilah [ 58 ] : 22 yaitu
"Keimanan telah
ditetapkan Allah ke dalam " hatinya "
serta dikokohkan pula Ruh dari diri-Nya"
Juga
Allah berfirman di dalam QS Al Kahfi [ 18 ] : 13 - 14
"Dan kami tunjang pula
mereka dengan petunjuk,
dan kami teguhkan hati mereka"
Serta
firman Allah di dalam QS Al Fath [ 48 ]
: 4 yaitu
"Dialah yang telah
menurunkan ketentraman
didalam hati orang-orang yang
beriman
supaya bertambah keimanannya
di samping keimanan yang
telah ada"
Semoga
uraian singkat ini bermanfaat bagi semua orang.
Insya Allah Aaaamiin
Wassalamu’alaikum
warahmatullaahi wabarakaatuh.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar